Sosialisasi Dalam Rangka Penguatan Teritorial Dilaksanakan Serda M Andi Darmawan dan Security Pertamina

Pada hari Jumat, 16 Februari 2024, dalam rangka penguatan Binter dan kerjasama dengan SKK Migas Sub Sektor, Kodim 0320/Dumai melaksanakan kegiatan Patroli Keamanan dan Sosialisasi Pengecekan Pipa Minyak PT. Pertamina.


Kegiatan ini dipimpin oleh Serda M. Andi Darmawan dari Koramil 02/BK bersama Security Pertamina.


Patroli dan sosialisasi ini dilakukan di sepanjang Jalan Duri - Dumai mulai dari KM 25 sampai dengan KM 29 Kelurahan Bukit Nenas Kecamatan Bukit Kapur.


Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memastikan keamanan dan ketahanan pipa minyak PT. Pertamina di wilayah binaan Kodim 0320/Dumai.


Serda M. Andi Darmawan bersama tim patroli melakukan pengecekan kondisi pipa minyak dan memberikan sosialisasi kepada masyarakat sekitar tentang bahaya pencurian minyak dan cara pencegahannya.


Masyarakat menyambut baik kegiatan ini dan mereka sangat antusias untuk mendapatkan informasi tentang bahaya pencurian minyak dan cara pencegahannya.


"Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketahanan pipa minyak PT. Pertamina," kata Babinsa.
 

Lebih baru Lebih lama